Recents in Beach

Sampai Kapan Album Noah Bisa Bertahan?

JAKARTA - Penyanyi solo Marcell Siahaan
pernah membahas mengenai produktivitas
album yang dihasilkan para musisi.
Pelantun “Peri Cintaku” itu berpendapat,
idealnya para musisi merilis album dua tahun
sekali. Menurutnya, album yang memiliki
materi baik bisa bertahan hingga dua tahun
lamanya.

Jika melihat album Noah, Seperti Seharusnya,
yang rilis pada September 2013, apakah
album tersebut bisa bertahan lama seperti
yang disebutkan Marcell?

Dua single yang sudah diluncurkan Noah,
“Separuh Aku”, dan “Aku Hidup Untukmu Mati
Tanpamu” dari album Seperti Seharusnya
sangat berhasil mengangkat kembali Ariel dkk
di kancah musik nasional. Hanya beberapa
bulan saja, penjualannya tembus satu juta
kopi.

Pertanyaannya kini, sampai kapan album yang
telah meraih penghargaan multiplatinum
penjualan fisiknya di gerai KFC itu bisa
bertahan? Apakah bisa hingga dua tahun
lamanya?

Ariel, Uki, Lukman, dan Reza mengatakan,
mereka masih terus promo single kedua,
“Hidup Untukmu Mati Tanpamu”, hingga saat
ini.
“Kita masih dragging (seret) single kedua, dan
memang sudah lama. Tapi single ketiga dan
keempat bakalan masih kuat kok. Memang
akan lebih kuat gaungnya kalau video klipnya
sudah keluar,” kata Ariel saat jumpa pers
sebelum manggung di Mekar Club & Karaoke,
Mataram, Lombok Barat, Nusa Tenggara
Barat, Rabu 13 Maret 2013.

Lebih lanjut, Uki menambahkan, Noah saat ini
masih santai tidak memikirkan materi untuk
album baru. “2013 kita santai dulu ya,”
paparnya.

Apakah itu berarti Noah sudah menjadwalkan
album baru tahun depan? “Kalau 2014
pemilunya lancar sih. Enggak waktu dekatlah,”tandasnya.

via okezone.com

Posting Komentar

0 Komentar