Recents in Beach

Iwan Fals dan NOAH Jadi Gong di UltahTrans Corp


Sebuah pertunjukan
spektakuler siap dihelat menyambut ulang
tahun ke-11 Trans Corp. Bertajuk 11 Trans
Untuk Indonesia - Spirit, Faith and Fight, Hope, gelaran tersebut akan dihelatkan di Kawasan Terpadu Trans Studio Bandung pada Sabtu, 15 Desember 2012.

"Pertama kali ultah Trans Corp diadakan di
kota Bandung. Ultah ke-11 ini pengen bikin
jauh berbeda dengan sebelumnya. Venue
akan ada dua, di dalam dan luar Trans Studio
Bandung," ucap Hadiansyah Lubis, Mkt PR
Trans TV saat preskon di Gedung Trans TV,
Jakarta Selatan (10/12).

Kemasan kolosal akan disuguhkan dalam
gelaran ini. Semangat tinggi dan keyakinan
untuk terus berjuang dan maju pun akan
disampaikan dalam helatan yang akan
berkonsep megah dan atraktif.

Teknologi terkini juga akan menghiasi kedua
panggung. "Mulai dari tempat, treatment
teknologi akan tidak sama dengan perayaan
ultah sebelumnya. 11 tahun adalah awal
dekade baru. Kami akan berikan satu
pertunjukan yang kolosal, dengan bantuan
para pemain di Trans Studio Bandung," lanjut Mahendratta selaku Produser Eksekutif Trans TV.

Musisi-musisi handal juga akan hadir
membawakan karya cipta terbaik mereka.
Iwan Fals dan NOAH akan menjadi magnet utama bagi gelaran ini disamping musisi-musisi papan atas tanah air yaitu Nidji, SMASH, Ungu, Afgan, Once, Syahrini, Anang & Ashanty,
Kristina, Inul, D Masiv, Geisha, Wali, Kevin
Aprilio, Princess, Coboy Junior, XOIX, JKT48,
Bondan Prakoso feat Fade2Black, Setia Band, Trio Macan, Nassar, dan Maudy Ayunda. dll

Tak lupa, hiburan segar akan didapatkan dari para wayang dan dalang Opera Van Java,
Olga, Cagur dan Soimah.

"Artisnya akan makin banyak, dengan line up
artis yang namanya sedang naik misalnya
NOAH. Konsep besar untuk keseluruhan
temanya, akan ada sekitar 40 pengisi acara,
dari penyanyi, dancer, pelawak dan lainnya,"
imbuh Mahendratta.

"Ini restart baru. Akan ada pesan sendiri
terhadap penonton. Ini nggak sekadar
pertunjukan, tapi mewakili spirit yang bawa
harapan baru. Gak hanya bawa perubahan
untuk kami, tapi kepada bangsa," tandas
Mahendratta.

via - Kapanlagi.com -

Posting Komentar

0 Komentar