Recents in Beach

Ariel dan David NOAH Kesulitan Bawa Lagu`Tak Kan Pernah Ada`

Ada yang berbeda dalam peluncuran album ketiga grup band Geisha bertajuk Bersinar Terang. Momo cs mengandeng dua punggawa band NOAH,Ariel dan David untuk menyemarakan konser mini mereka.
Namun, siapa sangka, kedua cowok yang sudah malang melintang di panggung hiburan menemukan kesulitan saat membawakan lagu
Tak Kan Pernah Ada. Padahal sebelumnya,.mereka sudah melakukan latihan.
"Agak sulit lagunya. Dikasih tahu akan.bawakan lagu ini sebenarnya sudah lama, tapi Momo membawakannya bagus," kata Ariel
"Mungkin kemarin terlalu terburu-buru menentukan nada dasarnya. Tapi memang susah ya," terang Ariel ditemui di Studio Penta SCTV, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (13/5/2014) malam.

Senada dengan Ariel, David yang terkenal dengan kepiawaiannya bermain keyboard pun menemukan kendala saat memainkan lagu
ciptaan Roby, gitaris Geisha.
"Kemarin kami sudah latihan cukup lama. Dan seperti Ariel bilang memang sulit mainin lagu.ini," tambah David.

Bagi Ariel dan David, tentu ini menjadi tantangan sendiri untuk bisa membawakan lagu tersebut yang seharusnya dinyanyikan oleh wanita. Mereka ingin memuaskan penggemar Geisha.
"Memang lagunya sudah dipilihkan, kami tinggal melantunkan saja. Kebetulan juga lagunya sudah disusun," tandas

Di lain pihak, Momo dan Aan justru memuji Ariel.
"Tapi, salut buat Ariel, karena lagu ini biasa dibawain sama cewek, tapi tadi berasa Ariel banget," ujar Aan.
"Lagu ini susah mungkin karena buat Ariel adalah hal baru," ucap Momo.

Di luar kesulitan mereka membawakan lagu itu,Ariel dan David optimistis Geisha akan tetap
memiliki masa depan cerah setelah merilis album Bersinar Terang, kendati Roby sedang dalam tahanan.
"Ini satu bentuk optimisme, ini bukti bahwa karyanya enggak akan kehabisan," ujar David.
"Benar kata David, selain membuktikan karya Geisha enggak pernah mati, juga membuktikan
bahwa Geisha tetap eksis di dunia hiburan Indonesia," tambah Ariel.

"Album ketiga itu sangat menentukan. Kalau hits-nya bagus, ke sananya lancar. Satu band kalau sudah melewati album ketiga masih hangat, masih kedengeran, berarti mereka kelihatan mapannya," sambungnya.

Namun, Ariel merasakan ada yang kurang pada Geisha lantaran Roby tak bisa ambil bagian.
"Alhamdulillah, saya lihat acaranya tetap bagus, mungkin ada yang berasa kurang, tapi.lancar-lancar saja. Alhamdulillah," tutur Ariel

Posting Komentar

0 Komentar