Recents in Beach

Sutradara ingin tampilkan Effort NOAH di Awal Semula

Sebagai film documentary, gambar yang
disuguhkan dalam NOAH: AWAL SEMULA
banyak yang terlihat mentah dan merupakan
rajutan dari footage NOAH selama ini.

Menurut Putrama Tuta selaku sutradara, hal
itu sengaja dilakukan demi menyajikan gambar yang sejujur mungkin.
Kendati demikian, ditegaskan Tuta, film
tersebut telah melewati tahap-tahapan
penggarapan layaknya film kebanyakan.
Apalagi, tujuan dari Tuta atas karyanya itu
untuk menunjukkan effort band NOAH yang
mencoba bangkit dari keterpurukan.

"Itu konsep saya. Gambar yang saya kejar
gambar yang sejujur mungkin. Dibilang
mentah juga nggak, semua kita lakukan
seperti men-treat konsep film," kata Tuta di
Kawasan Pancoran Jakarta Selatan, Kamis
(14/11).

Dilanjutkan Tuta, dirinya memang sengaja tak
menerapkan time frame di film NOAH: AWAL
SEMULA. Sebab, jika itu dilakukan
menurutnya akan terkesan dibuat-buat.
Apalagi ia ingin menyuguhkan perilaku dari
Ariel, Lukman, David, Uki dan Reza secara
natural.
"Saya nggak pake time frame Karena yang
ingin saya tonjolkan adalah effort mereka.
Kalau saya tonjolkan malah saya melihat ini
mengarahkan mereka," pungkasnya.

kapanlagi.com

Posting Komentar

0 Komentar