Vokalis NOAH, Ariel mengaku senang menjalani ibadah di bulan Ramadhan tahun ini. Ia bisa fokus beribadah dan berpuasa, karena tur musik NOAH sudah selesai sebelum memasuki bulan Ramadhan.
Meski demikian, Ariel dan personel NOAH tetap menjalani aktivitas musiknya. Bagi Ariel, puasa bukan halangan untuk menjalani kegiatan. "Sebelum Ramadhan kami fokuskan memang untuk tur, dan kami diperuntukan saat Ramadhan ini sudah nggak ada tur lagi. Jadi kerja cuma di studio dan acara buka puasa bersama saja," kata Ariel saat ditemui di bilangan Kuningan, Jakarta Selatan.
Mantan kekasih Luna Maya ini mengatakan, meski ada tawaran manggung, bukan sesuatu yang berat. "Lebih ke acara yang Ramadhan banget, nggak ada manggung yang serius," ujarnya menambahkan.
Ia mengatakan, hingga saat ini puasanya belum ada yang batal. Dan ia berharap puasa tahun ini berjalan lancar.
Namun, di balik itu semua, menurut Ariel, yang paling berat saat menjalani ibadah puasa adalah menahan emosi.
"Misal lagi membawa mobil, tiba-tiba ada yang lewat melanggar lalu lintas. Nah, itu yang emosi. Kebanyakan emosi pas di luar rumah sih yang paling susah (ditahan)."
0 Komentar