Recents in Beach

Prakonser, Noah Resmikan Fanbase di Lombok

MATARAM - Vokalis Noah, Ariel sejak
berangkat dari bandara Soekarno Hatta
hingga Bandara Internasional Lombok (BIL)
menjadi pusat perhatian penumpang hingga
kru pesawat.

Noah mendarat di BIL sekira pukul 13.30
WITA, baru saja menginjakkan kaki di atas
aspal, Ariel sudah ditodong beberapa kru
bandara untuk berfoto bareng. Ariel pakai
jaket kaos dengan kepala dibungkus poncho
bersedia berbagi waktu.

Cuaca di kawasan Lombok sama seperti pada
umumnya wilayah Indonesia, langit banyak
tertutup awal tebal. Hujan rintik sempat basahi
sebagian daratan Lombok, tak lama panas
pun bergairah lagi.

Menunggu malam tak terasa lama, karena
larut menikmati indahnya alam Lombok yang
terlukis dari bentang pegunungan hingga
menjorok ke laut dengan suasana pesisir
pantai yang elok.

Rangkaian acara perdana Noah di hari
pertama, yakni ramah tamah dengan para
sponsor konser Noah di Mataram, Lombok, di
sebuah restoran yang lokasinya tepat
menyentuh bibir pantai.

Malam cukup cerah berhias resi bintang, GM
Sales Okezone, Laila Nursasih dengan
sumringah menyerahkan bingkisan khusus
untuk Ariel cs. Berikutnya perwakilan dari Pos
Indonesia, Gentha Sidharta.

Setelah itu belanjut ke ramah tamah dengan
belasan penggemar yang mewakili Sahabat di
seluruh Lombok. Pidato Ariel cukup
memberikan semangat kepada pengikutnya,
yaitu agar pantang menyerah jika
berorganisasi karena sering terjadi gesekan di
antara anggota. Dan dia juga berharap para
Sahabat membuat kegiatan mandiri seperti
menghasilkan sebuah karya yang bisa bernilai
jual.

"Kita bisa kumpul berawal dari suka dengan
musik yang sama, kalau kumpul kan biasanya
ada gesekan. Kalau kuat dengan gesekan
akan jadi orang yang luar biasa," pesan Ariel,Selasa (12/3/2013).

via okezone.com

Posting Komentar

0 Komentar